Photobucket

Selasa, 29 April 2008

AKSI SIMPATIK EMANSIPASI WANITA



R.A Kartini adalah sosok yang memperjuangkan emansipasi wanita atau lebih dikenal dengan tokoh emansipasi wanita. Pada awalnya emansipasi bangkit untuk membela para wanita dari ketertindasan serta menuntut penyetaraan hak perempuan dalam rangka meningkatkan harga diri wanita yang ingin dinilai sesuai dengan potensinya sebagai manusia. Namun sekarang fenomena yang ada, emansipasi sering disebut feminis yang kemudian lahir untuk membela kaum wanita dalam meningkatkan harga diri wanita. Ini artinya feminisme disalahartikan oleh kaum wanita sendiri. Banyak wanita yang menjadi korban salah kaprah ini. Ironis sekali, kemuliaan harkat wanita sesuai kodratnya— yang terlahir sebagai cita-cita mulia para pendahulu wanita—kemudian berubah menjadi kemerosotan harga diri seorang wanita, yang lucunya namun juga menyedihkan si wanita itu sendiri tidak menyadarinya. Tidak merasakan bahwa ia telah menjatuhkan dirinya sendiri. Fenomena yang lain juga tentang adanya keinginan kebebasan berekspresi dari wanita, yang dampaknya adalah bahwa mereka tidak menyadari akan dirinya menjadi ajang eksploitasi wanita.

Wanita yang seharusnya mempunyai kedudukan mulai sebagai tiang dari kokohnya suatu suatu negara karena wanita mempunyai peranan penting dalam mendidik dan mencerdaskan anak bangsa yang dituntut akan kecerdasan, keterampilan, dan sikap yang bijaksana dalam segala hal, namun dengan adanya issue feminisme yang keblabasan membuat harga diri wanita rendah, kebebasan berekspresi yang berlebihan membuat wanita terjebak dan tidak disadari sebagai ajang eksploitasi semata.
Oleh karena itu kami atas nama Forum Peduli Wanita Jawa Tengah, BEM Keluarga Mahasiswa UNDIP, Biro Kewanitaan INSANI UNDIP, serta Jaringan Kemuslimahan Daerah (JarMusDa) menyatakan dan menghimbau:
1. Mengembalikan arti emansipasi yang dicita-citakan untuk kemuliaan wanita.
2. Mengecam Feminisme yang keblabasan
3. Pesan moral kepada wanita untuk terus menjaga kehormatan dan harga diri wanita.
4. Pernyataan sikap kami sebagai wanita berkepribadian dan peduli akan bangsa :
Kami putri-putri Indonesia berjanji menjunjung tinggi nilai-nilai kehormatan bangsa ini
Kami putri-putri Indonesia berjanji dengan sepenuh hati mengharumkan nama bangsa ini dengan kehormatan dan kemuliaan kami,
Kami putri-putri Indonesia berjanji mengemban amanah bangsa ini untuk mencerdaskan bangsa dan mewujudkan manusia Indonesia yang bersatu dan bermoral,

WANITA INDONESIA bukan hanya menjadi tontonan tetapi juga tuntunan!!! Kita tiang perbaikan bangsa ini! Wanita Indonesia, Ayo kita bangkit bersama !!!

0 komentar:

Photobucket

Free chat widget @ ShoutMix


Template by Abdul Munir | Blog - Layout4all